Tuesday, September 18, 2012

Perubahan Iklim

perubahan iklim

Tidak perlu menjadi ilmuwan untuk mengetahui bahwa perubahan iklim telah terjadi. Semua bisa merasakan kalau dunia semakin panas dan kita semua bisa mati kalau cuaca semakin buruk. Banyak contoh dari perubahan alam ini,contohnya gunung es mulai mencair ,permukaan air laut semakin meninggi, bencana banjir dan longsor sering terjadi, gelombang panas yang sering terjadi di eropa dan perubahan suhu yang ekstrem. Suka tidak suka kita akan melihat kenyataan semakin hari akan semakin panas, kekeringan akan semakin panjang. cuaca sudah banyak berubah. Di rawa Siberia terdapat gas metana beku yang apabila bocor ke udara dalam jumlah besar karean permukaan esnya mencair akan memperparah efek pemanasan global.

Bila lautan semakin panas, melambatnya atau mungkin menghentikannya arus laut (termasuk gulf stream/arus laut disamudra atlantikyang mengalir dari meksiko ke eropa) yang mengatur suhu udara dibenua eropa merupakan hal yang pasti akan terjadi , mengarah pada perubahan iklim yang tidak dapat dihentikan. Sejumlah besar spesies fauna sedang berada dalam bahaya kepunahan. Beruang kutub bisa tenggelam karena tidak ada lagi es untuk dipijak.

Pemanasan global terjadi karena kesalahan manusia penghuni dunia, penggunaan zat-zat berbahaya, perusakan hutan, gas -gas pabrik dan kendaran bermotor,pembangunan yang mempersempit lahan penyerapan air semua makin memperparah pada perubahan cuaca. Gas rumah kaca  akan keluar keudara saat kita membakar bahan bakar untuk menghasilkan listrik atau panas. Gas ini mengurung energi matahari didalam atmosfer-seperti rumah kaca dan meningkatkan suhu panas bumi.

Ironis memang bila menyadari kalau semua hal yang kita lakukan  ternyata menjurus pada kehancuran planet ini. Diperlukan kemauan dari kita manusia sebagai khalifah dimuka bumi ini untuk menggunakan, memelihara sumber daya alam yang ada. Seperti menggunakan energi seperlunya, gunakan barang-barang yang mudah didaur ulang, kurangi penggunaan plastik dan zat-zat kimia yang bisa merusak ozon.Mari kita jaga alam ini seperti yang sudah diamanahkan oleh sang Maha Pencipta.

Seperti yang diuraikan ayat-ayat ini, agar mewajibkan manusia menjaga dan memelihara kelestarian lingkungan hidup. Adapun rujukan dari dalil ini adalah Surat Al A’raaf 56 diterjemahkan sebagai berikut:

Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya dan berdoalah kepadaNya…….

Selanjutnya ayat yang  mengurai tugas lebih rinci untuk manusia, yaitu menjaga keseimbangan lingkungan hidup, seperti yang difirmankanNya dalam surat Al Hijr 19:

Dan kami telah  menghamparkan bumi dan menjadikan padanya gunung-gunung dan Kami tumbuhkan padanya segala sesuatu menurut ukuran.

Mulailah dari sekarang dan dari rumah kita sendiri, mari kita tanam pohon di sekitar kita. Lindungi anak cucu kita dengan udara yang bersih karena mereka nantinya mungkin tidak bisa lagi melihat buah jambu dan pohonnya, atau tidak mengenal lagi buah belimbing yang rasanya sangat segar.






0 comments:

Post a Comment